JAKARTA, Makansedap.id – Aneka camilan asal Jepang banyak menggugah selera, mulai dari camilan dengan tekstur kenyal seperti dango atau ichigo daifuku yaitu mochi dengan isian strawberry, lalu dorayaki hingga taiyaki.

Jadi, tak heran kalau banyak perusahaan food and beverage atau F&B terus melakukan inovasi unik agar makanan yang dapat dinikmati semakin bervariasi.

Sebut saja salah satunya Gindaco, merek yang terkenal karena takoyakinya ini menghadirkan sebuah menu baru bernama Croissant Taiyaki.

Croissant Taiyaki adalah kue berbentuk ikan namun menggunakan bahan croissant. Kue ini berhasil melahirkan hidangan baru yang berlapis, memiliki wangi mentega yang amat kuat dengan tiga isian fla yang berbeda.

Berbicara tentang adonan pastry, adonan dari camilan ini cukup tebal untuk kulit croissant. Mungkin karena prosesnya yang dilipat berulang kali, sehingga menghasilkan tekstur yang berlapis. Warnanya cokelat keemasan, membuktikan jika adonan itu diolesi mentega yang harum saat dipanggang.

Dari sisi bentuknya, Anda akan mendapatkan makanan berbentuk segi panjang yang tengahnya memiliki gambar ikan kakap merah. Ukurannya pun cukup besar, sehingga satu atau dua kue sudah cukup mengenyangkan perut kita.

“Kami mempertahankan bentuk khas taiyaki karena bentuk ikan merupakan simbol keberuntungan di Jepang, dan kata tai sendiri mirip dengan kata medetai yang dalam Bahasa Jepang berarti bahagia atau sejahtera,” kata Marketing General Manager F&B ID Lany Cucu seperti dilansir Antaranews.com yang dibaca Makansedap.id, Selasa, 19 November 2024.