SINGAPURA, Makansedap.id – Industri kuliner tidak akan pernah padam. Bahkan, masa depan dunia kuliner dapat berkembang ke berbagai arah dan kian tak terbatas.

“Itu bukan hal yang menakutkan. Justru, kemungkinan yang tak terhitung jumlahnya inilah yang seharusnya membuat industri kita bersemangat untuk menyambut masa depan,” jelas Regional Marketing Director, Unilever Food Solutions (UFS) Southeast Asia, Vangie Hu di sela Worldchef Congress & Expo 2024 yang bertajuk Culinary Infinity di Marina Bay Sands, Singapura, Senin, 21 Oktober 2024.

Vangie Hu berharap waktu satu jam UFS di Worldchefs Congress & Expo telah menggugah selera pencinta kuliner untuk berpetualang kuliner.

“Kami dengan senang hati mempersembahkan UFS Future Menus Report untuk memuaskan rasa lapar Anda,” lanjut Vangie Hu dalam keterangan resmi yang diterima Makansedap.id, Selasa, 22 Oktober 2024.

UFS, brand layanan makanan profesional terkemuka, membahas dan meninjau perkembangan masa depan makanan selama satu jam bersama para pencinta kuliner dari seluruh dunia dalam Worldchefs Congress & Expo 2024 di Marina Bay Sands, Singapura, Senin, 21 Oktober 2024.

“Bertemakan Culinary Infinity, pembahasan ini digelar di meja berbentuk angka delapan yang mencerminkan kemungkinan tanpa batas atau infinity yang dapat terjadi di masa depan. Meja infinity ini dibentuk menjadi empat kuadran atau empat segmen yang mewakili empat dari delapan tren yang terungkap dalam UFS Future Menus Report 2024,” jelas Vangie Hu.

Perjalanan menuju masa depan, kata Vangie Hu, terbuka untuk semua. Hal ini tercermin dalam perjalanan kuliner yang dilalui setiap peserta dalam Culinary Infinity.

“Meskipun tidak ada urutan yang ditentukan untuk mengunjungi dan menikmati setiap kuadran, peserta harus menyelesaikan perjalanan Culinary Infinity agar dapat melihat visi dan merasakan cita rasa masa depan secara lengkap dan utuh,” tutur Vangie Hu.


Meja Infinity yang menjadi perhatian utama para peserta dalam acara tersebut.(Makansedap.id/DOK UFS).