Tak ketinggalan, minuman segar juga melengkapi pengalaman kuliner di Rumah Kue Rejosari, mulai dari es teh manis hingga es campur yang menyegarkan.
Makan Bersama Keluarga
Selain kuliner tradisional dan jajanan pasar yang menggugah selera, tempat ini juga menyediakan makanan keluarga yang bisa dinikmati hingga 4–5 orang.
Berlokasi di Jalan Kelud Raya No. 10, Semarang, Rumah Kue Rejosari hadir dengan interior bernuansa hijau muda yang menenangkan.
“Suasana yang hangat dan nyaman menjadikan tempat ini pilihan ideal untuk bersantai atau mengadakan berbagai acara, seperti arisan, ulang tahun, hingga reuni keluarga,” jelas Ketua Forum Pemred SMSI, Dar Edi Yoga, saat bersama keluarga berkunjung ke Rumah Kue Rejosari, belum lama ini.
Kini, Rumah Kue Rejosari tidak hanya menyediakan layanan pesan antar, tetapi juga mengundang pelanggan untuk menikmati hidangan langsung di tempat. Beragam pilihan ini memastikan pelanggan mendapatkan hidangan yang lengkap dalam satu lokasi.
Untuk pemesanan, pelanggan dapat menghubungi Rumah Kue Rejosari melalui Instagram @rumahkuerejosari atau WhatsApp di 08112991278 dan 08112992115. Layanan ini dapat disesuaikan untuk makan di tempat, dibawa pulang, atau diantar ke rumah.
Jadikan Rumah Kue Rejosari menjadi pilihan Anda untuk menikmati hidangan lezat dan berbagi kebahagiaan bersama keluarga atau teman. Dengan suasana nyaman dan menu istimewa, Rumah Kue Rejosari siap menemani setiap momen spesial Anda. (rw)
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS