Kanker prostat, kata dr Rainy Umbas, adalah salah satu jenis kanker yang paling sering terjadi pada pria. Menurut dia, penyakit tersebut tidak memiliki tanda-tanda atau gejala khusus layaknya jenis kanker lain. Umumnya penderita kanker prostat sering merasakan kesulitan menahan buang air kecil terutama pada malam hari.
“Kanker prostat itu barangnya aja gak keliatan, kalau kanker payudara kelihatan, kanker paru bisa terasa. Kalau prostat tidak terasa, tidak kelihatan, nah ini yang jadi masalah,” ujar dr Rainy Umbas.
Pentingnya mencegah kanker prostat sejak usia muda yakni dengan menjalani pola hidup sehat seperti rutin berolahraga, mengonsumsi makanan tidak berlebihan, berjemur di bawah sinar matahari pagi, serta memperbanyak konsumsi buah dan sayuran terutama yang mengandung likopen.
“Di Indonesia banyak sekali sayuran yang berwarna merah seperti pepaya, tomat, semangka. Teh hijau itu juga salah satu cara mencegah. Kemudian yang terutama dan banyak di tempat kita itu adalah produk-produk kedelai,” sebut dr Rainy Umbas. (rw)
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS