Simak Alasan Kimberly Ryder Sajikan Variasi Makanan untuk Anak
JAKARTA, Makansedap.id – Aktris sekaligus model asal Indonesia, Kimberly Ryder berusaha menyajikan variasi makanan kepada dua anaknya yang masih berusia bawah lima tahun atau balita supaya tidak bosan.
Saat acara bincang-bincang di Jakarta, Sabtu, 9 Desember 2023, Kimberly Ryder, ibu dari Rayden Starlight Akbar, 4 tahun, dan Aisyah Moonlight Akbar, 3 tahun, mengaku bergantian tentang cara memberikan variasi makanan lunak dan makanan padat yang bertekstur lembut ketika anak-anaknya memasuki usia makanan pendamping ASI atau MPASI.
“Orang Indonesia pasti memberikan makan untuk anaknya yang masih balita itu bubur. Kalau aku sama Aisyah karena sudah riset, usia 6-12 bulan walaupun belum punya gigi, mereka sudah bisa dikasih makanan yang lebih solid, seperti pisang,” kata Kimberly Ryder.
Selain pisang, Kimberly Ryder juga sering memberikan anak-anaknya makanan padat, tetapi, lembut atau lunak agar mereka tetap dapat mengunyahnya. Dia memberikan variasi makanan agar anak-anaknya tidak cepat bosan.
Makanan yang biasanya Kimberly Ryder berikan pada sang anak, misalnya ubi, kentang, pepaya, dan lainnya. Kimberly juga berusaha mengimbangi nutrisi mereka dengan memberikan protein dari daging sapi atau ayam yang sudah dihaluskan.