Sinopsis Do Wa Ju Se Yo, Arwah Penasaran Korban Pelecehan Seksual

Sinopsis Do Wa Ju Se Yo, Arwah Penasaran Korban Pelecehan Seksual

Film Do Wa Ju Se Yo, Arwah Penasaran Korban Pelecehan Seksual-Makansedap.id-Film Do Wa Ju Se Yo

JAKARTA, Makansedap.id – Film Do Wa Ju Se Yo atau dalam Bahasa Indonesia berarti Tolong Saya ini mengisahkan perjalanan hidup Tania, seorang gadis cantik dan lembut berusia 25 tahun yang memiliki indera keenam.

Berkat kelebihannya itu, Tania mampu melihat mahluk tak kasat mata. Perjalanan hidupnya berubah drastis setelah dia mengikuti program pertukaran pelajar ke Korea Selatan

Di sana, dia bertemu dengan arwah penasaran bernama Min Yong yang konon menjadi korban pelecehan seksual. Tania yang berniat membantu Min Yong justru terjebak dalam teror yang semakin intensif, membuat hidupnya penuh tekanan. 

Tania mulai kehilangan keseimbangan hidup, sering kerasukan, dan harus dirawat di rumah sakit. Dalam kondisi yang semakin buruk, Tania bertemu dengan Dr Park Min Jae, seorang dokter yang peduli padanya dan membantu Tania bangkit kembali.

BACA JUGA:Film Do Wa Ju Se Yo, Kisah Horor Psikologis Penuh Teror

Bersama Dr Park Min Jae, Tania berusaha mengungkap misteri di balik penderitaan Min Yong. Namun, kehadiran Dion, pria misterius dengan masa lalu kelam, semakin memperumit situasi, memaksa Tania menghadapi pilihan sulit, melawan kebenaran yang mengerikan atau menyerah pada teror yang mencekam. 

Di tengah ketegangan antara dunia manusia dan arwah, Tania harus menentukan nasibnya dan masa depan semua yang terlibat. Dengan bantuan sahabatnya, Sherly, Tania berusaha mengungkap kebenaran di balik tragedi Min Yong. 

Dalam keterangan resmi yang dibaca Makansedap.id, Jumat, 14 Februari 2025, cerita film Do Wa Ju Se Yo dipenuhi dengan misteri, ketegangan, dan romansa, serta menyajikan pesan moral terhadap perjuangan, keadilan dan cinta.

Film produksi Heart Pictures ini disutradarai Nur Muhammad Taufik dan Sjahfasyat Bianca. Naskah Film Do Wa Ju Se Yo ditulis oleh Nucke Rachma. Posisi Produser Eksekutif diisi oleh Herty Paulina Purba. Kemudian, didukung Arnold Sihombing (Associate Producer) dan Erick Mulyono (Produser). Film Do Wa Ju Se Yo merupakan produksi perdana Heart Pictures.