Beranda Olahraga Reza Rajasa Apresiasi Perkembangan Liga Golf Jakarta 2023
Olahraga

Reza Rajasa Apresiasi Perkembangan Liga Golf Jakarta 2023

Ketua Pengurus Provinsi DKI Jakarta, Reza Rajasa (tengah) mengapresiasi perkembangan Liga Golf Jakarta (LGJ) 2023 yang resmi digelar di Damai Indah Golf, PIK Course, Jakarta Utara, Selasa, 11 Juli 2023.

JAKARTA, Makansedap.id – Ketua Pengurus Provinsi DKI Jakarta, Reza Rajasa mengapresiasi perkembangan Liga Golf Jakarta (LGJ) 2023 yang resmi digelar di Damai Indah Golf, PIK Course, Jakarta Utara, Selasa, 11 Juli 2023.

“Ada tiga hal perubahan yang sangat membanggakan dari LGJ 2023 ini,” kata Reza Rajasa sebelum melanjutkan permainan di hole 5 Damai Indah Golf, PIK Course.

Pertama, kata Reza, adalah animo peserta yang luar biasa, terlebih para pemain muda. Kedua, klub-klub golf juga makin antusias untuk bisa berlaga dalam ajang LGJ 2023.

“Ketiga, jumlah lapangan golf yang sebelumnya hanya lima lapangan golf, kini meningkat menjadi delapan lapangan golf, yaitu Jakarta Golf Club (JGC), Padang Golf Halim 1, Padang Golf Pangkalan Jati, Royale Jakarta Golf Club, Damai Indah-PIK Course, Sedayu Indo Golf , Bandar Golf Kemayoran, dan Pondok Indah Golf Course,” tutur Reza

Jumlah peserta LGJ 2023, kata Reza, ada 25 klub, antara lain  Persatuan Golf Asuransi Indonesia, Mercedez-Benz Owners Indonesia Golfer, Insan Golf Jakarta, Musang Golf Member, Fearless Golf Club, Jakarta Golf Club Jakarta Masters Club, Hantaarrr Golf Club, Siksam Golf Club, Fella Golf Club Enjoy Golf Club, Shankers Golf Club, HIPMI Golf Club Indonesia.

“Lalu, ada juga 37 GA Pergola UI Damai Indah Golf Club, Kagama Golf Club, Hipmi Jaya Golf, Persatuan Golf Ganesha, Perkumpulan Golf Prasetya Mulya, Gober Golf Club, Solid Golf Club Indonesia, Leisure Golf Club, Sharia Insurance Golf Club dan Pondok Indah Golf Club,” kata Reza. Tahun lalu, LGJ diketuai oleh Suharsono. Kini, LGJ 2023, tambah Reza, diketuai Adhie Prakoso.

Baca Juga:   Raphael Varane Putuskan Pergi dari Manchester United

Total ada 170 peserta yang meramaikan LGJ 2023 yang akan digelar sepanjang empat bulan ke depan. Selain Ketua Pengprov PGI DKI Jakarta Reza Rajasa, LGJ 2023 turut dihadiri Ketua Umum PP PGI Japto Soerjosoemarno dan Ketua KONI DKI Jakarta, Hidayat Humaid.

Pembinaan Golf

Dalam kesempatan itu, Hidayat Jumaid menyatakan, dirinya bisa melihat dan merasakan langsung pembinaan golf di Pengprov PGI DKI Jakarta berjalan dengan baik lewat LGJ 2023.

“Karena itu, saya juga harus ikut mendukung. Kita semua tentu berharap lewat LGJ akan lahir bibir-bibit golf andal yang ke depan akan mengangkat nama DKI Jakarta hingga bisa berkompetisi sampai ke tingkat internasional. Saya juga berharap Pengprov lain bisa belajar dari apa yang sudah dilakukan Pengprov PGI DKI Jakarta ini,” harap Hidayat Humaid seusai membuka LGJ 2023.

Sementara itu, Japto turut memuji Pengprov PGI DKI Jakarta sebagai pencetus LGJ sangat kreatif. “Bahkan, ke depan, dari LGJ bisa hadir Liga Nasional sehingga pegolf dari setiap daerah akan bersaing ketat di Liga Nasional,” jelas Japto.

Japto juga menilai kehadiran LGJ banyak memberikan manfaat, antara lain membuat daftar investarisasi klub golf, invetarisasi pegolf, dan membuat digitalisasi handicap pegolf.

“Kompetisi golf juga tidak bisa terwujud tanpa ada dukungan dari pengelola lapangan golf. Selain itu, perlu dilengkapi juga sertifikasi pelatih golf profesional, dan sistem pendidikan golf. Terima kasih kepada Pengprov PGI DKI, Damai Indah Golf, dan Ciputra Foundation yang berencana membuat sekolah golf,” jelas Japto. (M1)

Sebelumnya

1.200 Loyang Engkak Ketan Khas Lampung Guncang Festival Krakatau

Selanjutnya

Cartel Lyma, Menu Daging Barbecue Texas di Jakarta

makansedap.id