Beranda Gaya Hidup Sinopsis Temurun, Kutukan Warisan Pembawa Bencana
Gaya Hidup

Sinopsis Temurun, Kutukan Warisan Pembawa Bencana

Temurun (Foto Kincir.com)

Film Temurun merupakan karya ketiga dari rumah produksi Sinemaku Pictures yang didirikan mantan aktor cilik Umay Shahab dan aktris Prilly Latuconsina.

Setelah merilis dua judul film bergenre drama dengan tajuk Kukira Kau Rumah dan Ketika Berhenti Di Sini, Sinemaku Pictures mencoba untuk menjamah genre baru yakni horor yang tengah digandrungi oleh industri maupun penikmat film di Indonesia.

Tidak hanya menjadi kali pertama Sinemaku menjamah genre horor, film Temurun juga menjadi debut Inarah Syarafina menjadi sutradara serta Vonti Suwandi sebagai penulis naskah.

Kendati menjadi kesempatan eksplorasi hal baru baik bagi rumah produksi Sinemaku maupun tangan-tangan kreatif di baliknya, tim kreator film Temurun mengaku bersemangat dan menjalani segala proses penggarapan secara totalitas.

Baca Juga:   The First Omen, Konspirasi Mengerikan Titisan Iblis

Faktor tersebut diakui oleh pemeran utama Bryan Domani sebagai alasan dirinya yakin untuk menerima tawaran peran di Temurun yang menjadi film horor pertama yang dibintanginya.

Film Temurun dibintangi oleh deretan aktor dan aktris kenamaan tanah air di antaranya Bryan Domani, Yasamin Jasem, Jajang C Noer, Kiki Narendra, Mian Tiara, Nagra Pakusadewo, dan Karina Suwandi.

Apa yang akan terjadi pada Dewi dan Sena? Apakah ritual pesugihan iblis keluarga Gayatri akan berhasil? Temukan jawabannya dalam film Temurun yang mulai tayang di bioskop Indonesia pada 30 Mei 2024. (rw)

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

Halaman: 1 2 3 4 5
Sebelumnya

FIFA Utus Delegasi Tinjau Stadion di Indonesia

Selanjutnya

Shin Tae Yong Konfirmasi Jordi Amat Bisa Tampil Lawan Tanzania

makansedap.id