Beranda Kesehatan Begini Alasan Pria Dewasa Harus Kurangi Konsumsi Daging Merah
Kesehatan

Begini Alasan Pria Dewasa Harus Kurangi Konsumsi Daging Merah

Daging Merah (Foto Scientific American)

JAKARTA, Makansedap.id – Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof Dr dr Ari Fahrial Syam menganjurkan, pria dewasa yang berusia lebih dari 40 tahun untuk mengurangi konsumsi daging merah. Tujuannya untuk menghindari risiko kanker pankreas.

“Bukan hanya kanker pankreas, tapi juga kanker kolorektal. Kurangi konsumsi daging merah pada pria berusia di atas 40 tahun,” kata Prof Ari Fahrial Syam dalam taklimat media yang diadakan oleh Ikatan Dokter Indonesia tentang kanker pankreas yang diikuti secara daring di Jakarta, Jumat, 5 Januari 2024.

Prof Ari Fahrial Syam menyebutkan, konsumsi daging merah berkaitan dengan kinerja organ pencernaan pada pria berusia di atas 40 tahun. Pankreas merupakan salah satu organ tubuh yang berperan dalam proses tersebut.

Baca Juga:   Cara Menangkal Radikal Bebas, Simak Penjelasan Dokter

Terlalu sering mengonsumsi daging merah, menurut Prof Ari Fahrial Syam, dapat menyebabkan organ pencernaan pria berusia di atas 40 tahun berupaya lebih ekstra dalam mencerna daging yang dikonsumsi tersebut.

“Artinya kerja pankreas lebih berat dalam menghasilkan enzim untuk membantu pencernaan. Dia dipaksa kerja, begitu juga termasuk usus besar,” jelas Prof Ari Fahrial Syam.

Halaman: 1 2
Sebelumnya

Waspada, Kanker Pankreas Bisa Terjadi Tanpa Gejala

Selanjutnya

Shin Tae Yong Minta Suporter Sabar soal Timnas Indonesia

makansedap.id