Beranda Gaya Hidup Ini Dia Tren Perawatan Kecantikan 2024
Gaya Hidup

Ini Dia Tren Perawatan Kecantikan 2024

Tren perawatan kecantikan 2024 (Foto Med Spa Treatment)

Perawatan tersebut, sambung dr Cynthia Jayanto, masih banyak dibutuhkan oleh para penyuka kecantikan dan sudah terbukti menunjukkan hasil perubahan yang signifikan.

“Tren kecantikan dari 2023 ke 2024 akan lebih maju dan lebih aman, namun, tetap menjunjung hasil yang natural tanpa efek samping. Contohnya, transplantasi rambut dan skin booster dengan nano stem cell,” dr Cynthia Jayanto menjelaskan.

“Semakin meningkatnya kesadaran orang-orang menjaga kulit wajah dan tubuh membuat industri kecantikan sepanjang 2023 mengalami perkembangan yang pesat. Hal itu bisa terlihat dari semakin banyak orang mendatangi klinik-klinik kecantikan di dekat rumah mereka dan sejumlah perawatan menjadi tren di masyarakat,” kata dr Cynthia Jayanto.

Baca Juga:   Begini Cara Pemuda dari Kendal Main Piano dengan Mata Tertutup

Berbicara perawatan populer tahun lalu, dr Cynthia Jayanto merujuk data di kliniknya, menyebut perawatan slimming dengan penyuntikan yang dipadukan perawatan teknologi yaitu High Intensity Focus Elektromagnetic untuk mengencangkan otot, lalu Neuro Muscular Stimulator atau terapi pembakar lemak guna menurunkan berat badan, dan radiofrekuensi atau perawatan untuk menghancurkan lemak. (M1)

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

Halaman: 1 2 3
Sebelumnya

Pertandingan Uji Coba Timnas Jangan Jadi Tolok Ukur

Selanjutnya

Ini Daftar Harga Tiket Konser Jonas Brothers di Indonesia

makansedap.id